10 Kalimat Mutiara Terbaik

Sumber : Lombolnesia.blogspot.com
Keterangan : Mutiara


Kamu tak mungkin bisa mengubah apa yang telah terjadi. Satu hal yang harus kamu lakukan adalah kamu menghapus semua ingatan kelam kamu dan mulailah hidup baru di tempat lain

Orangtua adalah sahabat sejati terbaik yang selalu menemani dan mendukung aku saat orang-orang menjauhiku. Orangtua pula yang selalu memperingatkan agar aku tidak lupa diri saat aku berhasil

Dikritik lebih baik meski menyakitkan hati daripada dipuji dengan kata-kata manis karena dikritik, kamu bisa bangkit sedangkan dipuji, kamu bisa terjatuh tanpa sadar

Jika kamu berteman, bertemanlah biasa saja karena suatu saat teman kamu bisa menjadi lawanmu dan bermusuhanlah biasa saja karena musuhmu bisa menjadi sahabat terbaikmu

Jangan pernah meremehkan siapapun meski dia terlihat bodoh dan tidak menarik karena kamu akan merasa sangat malu dan iri ketika kamu tahu bahwa orang yang kamu remehkan bisa lebih sukses dibanding kamu

Semua orang bisa menjadi musuhmu tatkala kamu berada di posisi paling bawah roda kehidupan. Namun mereka bisa menjadi sahabatmu tatkalakamu berada di posisi paling atas roda kehidupan. So, jangan terlalu berlebihan terhadap orang-orang.

Pujian bisa membuatmu sombong dan lupa diri bagai racun yang membunuhmu. Namun kamu harus lebih bangga bila dikritik dan diberi saran karena kritik dan saran bisa membuatmu bangkit dan hidup lebih baik.

Jika kamu mengalami kesulitan dan tidak ada satu pun orang yang bisa membantumu, berarti kamu sedang belajar tabah dan mandiri. Dan bila kamu sukses, kamu berpeluang besar membantu siapa saja meski mereka apatis dan meremehkanmu

Apa yang kamu cita-citakan belum tentu terwujud meski kamu berusaha sangat keras dan berdoa.

Bila kamu memiliki rencana atau cita-cita, diamlah dantidak usah menceritakannya kepada siapapun juga karena bila tidak terwujud, mereka tidak bisa mengolok-olokmu dan bila terwujud, kamu adalah orang pertama yang bangga.

Jika kamu sangat yakin bahwa dunia ini diciptakan oleh Tuhan dan kamu rajin beribadah.

Namun hidup kamu lebih susah dan sengsara dibanding mereka yang tidak taat. Pertanyaannya adalah untuk apa kamu beribadah ? Bukankah Tuhan tidak adil padamu ?


Adi Selamet Seorang pendiam yang suka membaca dan menulis secara diam-diam

4 Komentar untuk "10 Kalimat Mutiara Terbaik"

Berkomentarlah yang sopan dan sesuai artikel yang Anda baca. Pengelola Gantengue tidak bertanggungjawab atas komentar Anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel