Sisi Lain Kerajaan Umayyah yang Harus Kamu Tahu

Penulis: Adi Selamet
Terbit: Minggu, 5 April 2020

Sumber gambar: en.wikipedia.org
Keterangam: Masjid Kubah Batu dibangun oleh Abdul Malik bin Marwan pada paruh akhir abad ke-7 Masehi



Umayyah adalah kerajaan Arab pertama yang mengklaim sebagai kekhalifahan dan Muawiyah bin Abu Sufyan mengaku sebagai khalifah setelah menantu Rasulullah, Imam Ali رضي الله عنه dibunuh oleh seorang khawarij bernama Abdurrahman bin Muljam لقنة الله عليه.

Latar Belakang Pendirian Umayyah

Kekuasaan Umayyah dibangun oleh Muawiyah bin Abu Sufyan bin Harb yang memanfaatkan kematikan Khalifah Utsman bin Affan رضي الله عنه yang dibunuh oleh para pendemo.

Para pendemo membunuh Amirul Mukminin setelah mengepung rumahnya selama 40 hari karena fitnah keji yang dilontarkan oleh sekretaris negara, Marwan bin Hakam yang menulis surat-surat palsu atas nama Khalifah Utsman bin Affan رضي الله عنه.

Muawiyah, Amr bin Ash, Marwan, dan orang-orang Umayyah lainnya menghasut rakyat dan menggalang pemberontakan sehingga Perang Shiffin pecah yang membunuh puluhan ribu orang.

Kelicikan Amr bin Ash yang memperparah keadaan setelah Perang Shiffin itu berujung  pada pembunuhan Khalifah Ali bin Abi Thalib رضي الله عنه oleh seorang khawarij asal Najd, Abdurrahman bin Muljan لقنة الله عليه.

Umayyah didirikan di atas genangan darah manusia dengan intrik pemberontakan, pengkhianatan, dan peperangan yang dimulai oleh Muawiyah, Amr bin Ash, dan Marwan bin Hakam.

Berpusat di Damaskus, Suriah, Umayyah melebarkan kekuasaannya sampai ke Spanyol di Eropa dan Sind di India.

Dari semua penguasa Umayyah yang dipanggil sebagai khalifah, hanya Umar bin Abdul Aziz yang pantas disebut sebagai khalifah karena beliau shaleh, dermawan, dan memiliki berbagai karakter terpuji lainnya.

Sumber gambar: medium.com
Keterangan: Interior Masjid Agung Kordoba di Spanyol dan sekarang masjid ini menjadi katedral sejak abad ke-13 Masehi


Luas

Umayyah adalah kerajaan Arab paling luas dalam sejarah tapi hanya berlangsung tidak lebih dari 300 tahun.

Dengan berpusat di Damaskus, Suriah, Daulah Umayyah mampu mengontrol sekitar 11 juta km persegi selama 89 tahun.

Wilayahnya membentang dari Spanyol, Portugal dan Septemania (Perancis Selatan) di Eropa sampai Sind di India.

Sedangkan Kordoba di Spanyol sebagai ibukota, Umayyah hanya mengontrol sekitar 600 ribu km persegi selama lebih dari 250 tahun.

Kekuasaan Umayyah di Suriah dimusnahkan oleh pasukan Abbasiyah pada 749-750 dan Abdurrahman ad-Dakhil melanjutkan pemerintahan Umayyah di Spanyol pada 756 sampai perang saudara menghapus kekuasaan Umayyah pada 1031.

Baca juga:

👉 Mengapa Film Hot Tidak Laku di Indonesia?

👉 Lima Penghargaan dan Keunikan Jakarta

👉 Pertemuan Rusia-Austria yang Mengundang Perang 3 Negara

👉 Trailer Film Sebelum Iblis Menjemput Ayat 2

👉 5 Gunung Tertinggi di Eropa

👉 5 Keunikan Hubungan Indonesia dan Jepang

👉 7 Istana Islam Paling Terkenal

👉 Mengapa Iran Membenci Amerika?

👉 5 Perbandingan Indonesia dan Amerika

👉 Turki Melepas Tiga Negara Eropa Ini
Adi Selamet Seorang pendiam yang suka membaca dan menulis secara diam-diam

Belum ada Komentar untuk "Sisi Lain Kerajaan Umayyah yang Harus Kamu Tahu"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang sopan dan sesuai artikel yang Anda baca. Pengelola Gantengue tidak bertanggungjawab atas komentar Anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel