Sami Yusuf, Raja Pop Islam



          Gantengue.blogspot.comSami Yusuf adalah seorang penyanyi keturunan Azeri (Azerbaijan-Iran) yang tinggal di London, Inggris sejak berumur 3 tahun yang lahir di Teheran, Iran pada 29 Juli 1980. Ia juga seorang pencipta lagu, komposer, produser dan musisi multi-instrumentalis. Ia punya leluhur di Kota Baku, Azerbaijan.

Untuk pertama kalinya ia tampil di panggung pada umur 9 tahun, usia yang sangat muda. Ia mulai tertarik mempelajari musik setelah ayahnya memberinya sebuah buku mengenai dasar-dasar memainkan Tombak (instrumen Persia). Tidak hanya itu, ia juga menyukai musik dan mengagumi 2 musisi Eropa yaitu Wolfgang Amadeus Mozart (1756-1791) dari Austria dan Frederick Chopin (1810-1849) dari Polandia.


Album

          Sampai artikel ini ditulis pada 14 Juni 2015, Sami Yusuf berhasil merilis 6 albumnya yang terkenal. Ia menjadi terkenal di dunia setelah ia merilis album pertamanya, "al Mu'allim" pada 2003 sebelum belajar bahasa Arab di Mesir dan berhasil terjual 2 juta kopi lebih di seluruh dunia.

2 tahun kemudian, album ke-2 "My Ummah" tentang kasih sayang seorang ibu kepada anaknya dan album ini terjual sebanyak 4 juta kopi lebih. Karena sibuk, ia baru merilis album ke-3, "Without You" pada 2009.

Album ke-4, "Where You Are" dengan genre yang dicipatakan sendiri, "Spiritque".

22 Desember 2012, "Salaam" album ke-5 yang dirilisnya tentang penghormatannya kepada Nabi Muhammad Shallallahu'alaihi wa Sallam. "The Center" adalah album ke-5 yang dirilis pada 12 September 2014 dan awal Januari 2015, album ke-7, "Songs of the Way" berhasil dirilis.

Lagu

          Puluhan lagu dalam 6 albumnya berhasil terjual sukses. "You Came to Me" (2009) adalah lagu pertama yang saya dengar dan betapa cintanya Sami Yusuf kepada Nabi Muhammad Shallallahu'alaihi wa Sallam lewat lagu-lagunya seperti "Sallou", "Ya Mustafa", "Salaam", "Ya Rasul Allah", "You Came to Me", "Muhammad", "Asma Allah", "The Cave of The Hira" dan "Who is Loved One" sehingga ia lebih dikenal sebagai penyanyi Islam meski ada beberapa lagu untuk semua kalangan seperti "Without You" dan "Palestine Forever" (2009).

"Ya Mustafa" adalah lagunya yang paling terkenal di Timur Tengah, Afrika Utara dan Asia Tenggara saat pertama kali ia muncul sebagai penyanyi pada 2003 dan berada di puncak tangga lagu selama 12 minggu di Mesir dan Turki.

"Hasbi Rabbi" juga terkenal di Mesir dan The Independent menyebut Sami Yusuf sebagai "Suara Islam" meski ia menolak pujian itu.

Tidak hanya lagu-lagu Islami, ia juga membuat lagu-lagu tentang perjuangan seperti  "Palestine Forever" (2009), dan "Give the Young a Change" juga "I'm Your Hope" saat konflik Mesir pada 2011.

Penghargaan

          Sebagai seorang penyanyi dan musisi berkualitas, ia mendapatkan banyak penghargaan seperti "Bintang Rock Terbesar Islam" oleh majalah TIME (2006) dari AS karena Sami Yusuf berhasil konser yang dihadiri oleh 250 ribu orang di Istanbul, Turki., "Bintang Terbesar Timur Tengah" oleh Guardian (2006) dan "500 Most Influential Muslims in 2009 and 2010" juga "BBC's 30 More Famous Brotons" (2009). Lagunya, "Supplication" sengaja dibuat pada 2003 untuk memperkenalkan identitas Muslim di Inggris akibat Tragedi 9 September 2001 di AS tapi justru lagunya menjadi soundtrack film "The Kite Runner" yang dirilis pada 14 Desember 2007 dengan menghabiskan dana US$ 20 juta dan untung US$ 73.276.047 yang mendapat nominasi "Golden Globe".

Aksi kemanusiaan

          Meski menjadi penyanyi Muslim terkenal dan mendapat banyak penghargaan, ia punya rasa kemanusiaan yang tinggi seperti ia konser di Stadion Wembley, Inggris untuk menggalang dana 2 juta poundsterling demi membantu penduduk Darfur, Sudan yang miskin dan dilanda konflik berdarah berkepanjangan.

Karena itu, ia menerima video ucapan terima kasih langsung dari Perdana Menteri Inggris, G. Brown (memerintah 2007-2010) pada 2007. Selain itu, ia aktif di acara kemanusiaan seperti "Charity Event for Dasabled Children" di Kairo, Mesir (2009) dan "Hear Your Call" di Pakistan (2010).

          Anda bisa menemukan Sami Yusuf di Facebook, Twitter, Vimeo, Youtube dan website resminya Sami Yusuf Official.

Dari semua penyanyi luar negeri, Sami Yusuf dan Michael Jackson termasuk 2 penyanyi yang saya suka. Michael Jackson dari AS dijuluki sebagai "Raja Pop" dan saya menjuluki Sami Yusuf sebagai "Raja Pop Islam", tak salah bukan ??

Sumber-sumber referensi :

·         http://id.wikipedia.org/wiki/Al-Mu'allim
·         http://id.wikipedia.org/wiki/Awakening_Records
·         http://id.wikipedia.org/wiki/Sami_Yusuf
·         http://en.wikipedia.org/wiki/Sami_Yusuf
Adi Selamet Seorang pendiam yang suka membaca dan menulis secara diam-diam

Belum ada Komentar untuk "Sami Yusuf, Raja Pop Islam"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang sopan dan sesuai artikel yang Anda baca. Pengelola Gantengue tidak bertanggungjawab atas komentar Anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel